Label

Kamis, 12 April 2012

Visi & Misi


VISI      :
"Satu Tekad Bersama Mewujudkan  DEMA_F  menjadi yang Terdepan dan Lebih Bermartabat".

Misi     :

1.      Menjadikan DEMA_F sebagai corong aspirasi mahasiswa (representative of public)

2.      Meningkatkan peran serta DEMA F dalam mengembangkan kemampuan mahasiswa Syari'ah dibidang kajian keilmuan, olahraga dan seni. (hard skill dan soft skill mahasiswa Syari'ah) dengan membuat dan menjalankan program-program kerja yang inovatif tanpa mengesampingan program-program yang sebelumnya telah ada dan masih relevan untuk diterapkan.

3.      Mengembangkan jaringan kerjasama DEMA F dengan berbagai pihak (internal dan eksternal) untuk kemajuan Syari'ah  kedepan.

SATU TEKAD BERSAMA MEWUJUDKAN DEMA F  MENJADI YANG TERDEPAN DAN LEBIH BERMARTABAT.

Dengan visi ini bukan berarti selama ini kepengurusan DEMA/BEM/ yang lalu terdepan dan  bermartabat justru visi ini dicetuskan untuk memunculkan suatu gairah baru untuk kemajuan syari'ah kedepannya. Sebuah visi akan menjadi nihil jika tidak dibarengi dengan strategi-strategi perwujudannya, maka dari itu dirasa cukup penting untuk menjabarkan strategi tersebut dalam bentuk Misi. Sebagaimana disebutkan visi saya selaku calon DEMA_F, berikut akan dipaparkan bagaimana strategi untuk perwujudan visi tersebut. :

v  Pertama, Menjadikan DEMA Fakultas Syari’ah sebagai corong aspirasi mahasiswa (representative of public). Keberadaan DEMA F di fakultas Syariah memiliki posisi dan fungsi yang sangat signifikan dan strategis guna menumbuhkan iklim sinergitas antara birokrasai dan mahasiswa. Tidak dapat kita pungkiri pada kenyataannya di lapangan sering terjadi perbenturan antara kebijakan birokrasi dengan kebutuhan mahasiswa hal tersebut dilatar belakangi oleh adanya mispersepsi antara dua entitas ini dalam mewujudkan tujuan yang sama yakni menjadi lebih baik. Bertolak dari hal tersebut dirasa perlu adanya satu elemen yang mampu menyuarakan aspirasi mahasiswa sebagai antitesa dari kebijakan-kebijakan yang dirasa tidak mewakili kepentingan mahasiswa bahkan merugikan mahasiswa. Tidak cukup sampai disini peran DEMA F yang sangat penting adalah menjalin komunikasi dan interaksi secara kontinue dengan kedua belah pihak sehingga tercipta kesamaan persepsi dan interprestasi.   Tampak semakin jelas peran DEMA F sebagai wadah aspirasi sekaligus tempat meramu muatan intelektual bagi mahasiswa dalam mengembangkan potensi yang dimiliki. Hal ini pula yang menjustifikasi keberadaan DEMA F  tidak berangkat dari ruang maupun waktu yang kosong.  Ia muncul seiring dengan kebutuhan mahasiswa. Arti keberadaan DEMA F bagi mahasiswa dinarasikan sebagai ruang dialektika, mediator antara mahasiswa dengan birokrat kampus, sekaligus sebagai monitoring kebijakan birokrat. Hal inilah kemudian yang membawa konsekuensi saya selaku calon DEMA F syari’ah harus mampu menjadi media penyambung lidah Mahasiswa fakultas Syari'ah Inilah bentuk perwujudan dari slogan representative of public.

v  Kedua,  Meningkatkan peran serta DEMA F dalam mengembangkan mahasiswa dibidang kajian keilmuan, olahraga dan seni. (hard skill dan soft skill mahasiswa Syari'ah) dengan membuat dan menjalankan program-program kerja yang mendukung tercermin dalam kekreatifan menyusun program kerja yang  inovatif tanpa mengesampingkan program-program sebelumnya yang masih relevan.  Pengembangan soft skill mahasiswa terfokus pada pengembangan ketrampilan pendukung sehingga menghasilkan out put mahasiswa yang berkualitas tidak hanya di bidang kajian-kajian terkait ke syari'ahan tapi bidang seni dan olahraga yg terus kita pertahankan namun lebih luas lagi menyiapkan Out Put yang siap dalam menghadapi persaingan global. Hal itu diwujudkan dalam program-program kerja yang insya allh nantinya akan dijalankan bersama jajaran pengurus.

v  Ketiga,                Mengembangkan jaringan kerjasama DEMA F  dengan berbagai pihak (internal dan eksternal) untuk kemajuan Syari'ah  ke depan. Serangkaian misi yang sebelumnya dijelaskan tidak akan terwujud tanpa adanya kerjasama dengan berbagai pihak baik pihak internal maupun eksternal DEMA F  untuk itu dirasa perlu DEMA F  membangun dan mengembangkan jaringan kerjasama dengan pihak-pihak terkait. Salah satu langkahnya yakni dengan menciptakan iklim keharmonisan baik di tingkatan Internal DEMA F maupun dengan pihak-pihak terkait di luar BEMJ. Keberhasilan suatu organisasi tidak hanya bertumpu pada sosok pemimpin yang memimpin organisasi tersebut, namun keberhasilan itu dapat diukur melalui program-program kerja yang terlaksana. Sekali lagi program kerja itu pun akan dapat terwujud jika dijalankan oleh team-team yang mempunyai kapasitas dan kredibilitas yang  yang mumpuni dalam menjalankan program tersebut. Landasan yang harus dibangun untuk membentuk suatu team yang kuat adalah rasa memiliki terhadap DEMA F syari'ah, dan juga keharmonisan di internal team itu sendiri. Ketika secara internal keharmonisan itu telah terjalin dengan mudah keharmonisan eksternal dapat tercipta.
Kunci kemajuan syari'ah  kedepan diawali dengan menciptakan sinergitas antara civitas akademika yang ada di dalam fakultas syari'ah itu sendiri termasuk hubunga dengan para alumninya. Diharapkan kedepannya baik DEMA F, Birokrasi fakultas syari'ah  dan jajaran Dosen syari'ah, dapat bekerjasama dengan Mahasiswa syariah AS/HBS  pada khususnya dan alumni syari'ah UiN maliki malang pada umumnya untuk mewujudkan cita-cita bersama Mewujudkan syari'ah Yang Lebih Bermartabat. Amin.

1 komentar:

ulekiecager mengatakan...

The 10 best slot machines and the 10 worst slots
The 10 best slot machines and the 안동 출장마사지 10 worst slot machines · 10. 대전광역 출장샵 The 8 구미 출장안마 Kings · 9. Money Train 2 · 8. Crazy Taxi · 7. The Fastest งานออนไลน์ Spin 보령 출장샵 · 6.